Berkenalan dengan Pisang Tanduk

pisang tanduk
Pisang merupakan salah satu jenis buah tropis yang cukup populer di seantero dunia. Jenisnya pun ada beraneka ragam, namun salah satu jenis pisang yang memiliki ukuran cukup jumbo adalah Pisang Tanduk. Pisang tanduk merupakan jenis pisang yang sangat populer terutama di Indonesia dan Malaysia. Di Indonesia sendiri khususnya di wilayah Kudus - Jawa Tengah, orang-orang biasa menyebutnya dengan Pisang Byar.

Ciri-Ciri Pisang Tanduk :

Sesuai dengan ukuran buahnya, pisang tanduk memiliki ukuran pohon yang sangat besar (antara 2-3 meter) dengan batang berwarna hijau dan merah yang dominan. Setiap kali berbuah, tandan pisangnya bisa mencapai ukuran 1 meter yang biasanya terdiri dari 8-13 sisir. Jika di total berat buah dalam satu tandan bisa mencapai 30 kg.


Untuk buahnya sendiri berukuran sangat besar, berwarna hijau ketika masih mentah kemudian berubah menjadi kuning ketika sudah masak dan bentuknya besar melengkung seperti bentuk tanduk. Daging buahnya berwarna putih, teksturnya lunak, dan rasanya sedikit manis asam (kebanyakan rasanya asam). Di Indonesia pisang tanduk jarang dimakan secara langsung. Biasanya buah yang satu ini diolah menjadi pisang goreng atau sebagai isi molen.

Klasifikasi Pisang Tanduk :

Kerajaan   :     Plantae
Divisi        :     Magnoliophyta
Kelas        :     Liliopsida
Ordo         :     Zingiberales
Famili       :     Musaceae
Genus      :     Musa
Spesies    :     Musa spp.


Beberapa referensi menyebutkan bahwa pisang tanduk merupakan nama lain dari pisang cavendish. Jika dilihat kasat mata memang ada kemiripan dari segi bentuk dan rasa. Berdasarkan klasifikasinya pun menunjukkan bahwa kedua pisang ini merupakan jenis yang sama.

Referensi : 
  1. http://id.wikipedia.org/wiki/Pisang_tanduk
  2. Phttp://id.wikipedia.org/wiki/Pisang_Cavendish